Kamis, 06 Januari 2011

Mempengaruhi dan Dipengaruhi


Tutor menyebutnya "Permainan mempengaruhi dan Dipengaruhi", dipengaruhi dan mempengaruhi. Dalam permainan tersebut, kami diberikan sebuah kertas lipat. Kami diminta membuat origami. Permainan ini dibagi menjadi dua sesi. Sesi yang pertama, kami diminta membuat lingkaran dengan menghadap ke luar lingkaran sambil mata tetap terbuka. Dengan dipandu oleh salah satu teman kami yang berdiri di tengah lingkaran, kami memulai membuat sebuah origami. Peraturannya, kami tidak boleh melihat kanan dan kiri kita. Di sini, kita dituntut untuk jujur. Tidak hanya jujur ke orang lain, tetapi juga jujur ke diri sendiri. Setelah sesi pertama berakhir, dilanjutkan dengan sesi kedua. Berbeda dengan sesi pertama, sesi kedua tetap dalam posisi yang sama, kami harus menutup mata kami dengan tetap membuat origami sesuai dengan langkah-langkah yang dipandukan oleh teman kami. Hasilnya, ketika membuka mata, tidak sedikit dari kami yang origaminya jauh dari gambaran seperti apa yang dipandukan.
www.google.com

Review Kegiatan: 
1.       Mempengaruhi dan dipengaruhi.
Ø  Membuka mata:
ü  Kami cenderung untuk melihat teman di sebelah kami, sehingga kami mudah terpengaruhi. Selain itu, ketika hasil kami dilihat teman kami, kami cenderung untuk mempengaruhi. Sehingga kami tidak bisa berkonsentrasi.
ü  Rasa tidak jujur dan tidak percaya dengan diri sendiri cenderung muncul.
Ø  Menutup mata:
ü  Kami lebih bisa untuk lebih berkonsentrasi karena kami tidak melihat kanan-kiri. Walaupun tidak jarang timbul rasa ingin membuka mata dan melihat hasil teman kami. Namun, sebisa mungkin kami harus mengesampingkan dan membuang jauh-jauh rasa tersebut. Karena dalam permainan ini, kejujuran kami dilatih.
ü  Kami lebih percaya dengan kemampuan kami.
Moral values yang di dapat:
Ø  Menambah rasa percaya diri.
Ø  Melatih konsentrasi.
Ø  Melatih kejujuran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar